![]() |
Pemdes Hegarmanah Bangun Gedung Koperasi Desa Merah Putih, Dorong Ekonomi Warga |
zonapasundan.com,- Cianjur //Pemerintah Desa Hegarmanah, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur, memulai pembangunan gedung Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) sebagai langkah nyata untuk meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat desa.
Gedung koperasi ini dibangun di atas lahan seluas 1.000 meter persegi yang berlokasi di Kampung Babakan Garut, RT 05/RW 02, dengan luas bangunan utama mencapai 20 x 30 meter.
Kepala Desa Hegarmanah, Asep Ramdan Nugraha, menjelaskan bahwa pembangunan ini merupakan tindak lanjut dari instruksi Presiden dan Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 Menteri tentang percepatan pembangunan KDMP di seluruh Indonesia.
“Pembangunan ini sesuai dengan instruksi Presiden, termasuk SKB 4 Menteri, untuk percepatan pembangunan KDMP. Baik pengadaan gudang, peralatan, maupun kebutuhan lainnya harus disediakan oleh pemerintah desa,” ujar Asep Ramdan Nugraha, Senin (10/11/2025).
Asep menambahkan, tujuan utama pembangunan gedung ini adalah untuk menyediakan sarana ekonomi yang dapat mendorong kesejahteraan masyarakat. Sebagai bentuk dukungan konkret, Pemerintah Desa juga telah menyiapkan lahan tambahan seluas 10.150 meter persegi khusus untuk kebutuhan pengembangan KDMP.
“Kita libatkan semua lembaga desa, termasuk menyediakan lahan untuk KDMP,” tambahnya.
Lebih lanjut, Asep berharap keberadaan koperasi ini dapat menjadi penggerak ekonomi lokal melalui sinergi antara Pemerintah Desa, BUMDes, dan seluruh stakeholder di wilayahnya.
“Mudah-mudahan ke depan ada sinkronisasi antara pemerintah desa, BUMDes, dan seluruh stakeholder agar KDMP ini bisa berjalan optimal,” ujarnya.
Mengenai jenis usaha yang akan dijalankan, Asep menegaskan bahwa pengelolaannya sepenuhnya menjadi kewenangan pengurus KDMP. Namun, ia menilai bahwa potensi utama masyarakat Hegarmanah berada di sektor pertanian.
“Mayoritas masyarakat di sini bertani, jadi kemungkinan besar sektor pertanian akan menjadi fokus utama KDMP Desa Hegarmanah,” ungkapnya.
Sebagai tindak lanjut, Pemerintah Desa Hegarmanah akan segera menggelar sosialisasi dan perekrutan anggota KDMP dengan melibatkan seluruh RT di desa tersebut.
Pemdes Hegarmanah Bangun Gedung Koperasi Desa Merah Putih, Dorong Ekonomi Warga |
“Kita akan mulai sosialisasi untuk perekrutan anggota KDMP dan mengadakan rapat di desa, kemudian dilanjutkan dengan kunjungan ke setiap RT,” pungkas Asep.
Dengan dimulainya pembangunan gedung KDMP ini, Pemerintah Desa Hegarmanah menunjukkan komitmen kuat dalam menciptakan wadah ekonomi yang mampu memberdayakan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa secara berkelanjutan.
(Sandi)

